Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kabupaten Tangerang telah memanfaatkan media online untuk meyebarkan informasi terkait HIV AIDS kepada masyarakat sejak tahun 2012. Kelebihan media online seperti website adalah banyaknya informasi berita maupun artikel yang disajikan, sehingga para pembaca bisa menjadikan sebagai bahan referensi.
Banyaknya artikel ataupun berita yang di sajikan di suatu website tidak lepas dari para peran kontributor. Oleh karena itu KPA Kab. Tangerang pada hari Selasa, 25 Juli 2017 mengadakan pelatihan jurnalistik. “Pelatihan jurnalistik ini ditunjukan untuk para masyarakat yang mau belajar menulis dan juga peduli terhadap HIV AIDS”, ujar Eko Darmawan selaku PP KPA Kab. Tangerang dalam sambutannya.
Pelatihan yang dimulai pukul 08:30 WIB ini dihadiri 20 peserta yang berasal dari SKPD, PIK-R (Pusat Informasi Kesehatan Remaja), Mahasiswa dan Organisasi yang peduli terhadap isu HIV AIDS. Kegiatan yang di adakan di Kantor KPA Kab. Tangerang Jl Ahmad Yani No 10 Sukasari-Tangerang ini menghadirkan narasumber dari POKJA Wartawan Kab. Tangerang.
“Kami menghadirkan Hendra Wijaya dari Satelit News sekaligus Koordinator POKJA Wartawan Kab. Tangerang agar para peserta mengerti cara membuat berita yang benar”. Imbuh Eko disela-sela acara. Jethro Aspati selaku Staf Media KPA Kab. Tangerang juga memberikan trik , cara-cara membuat tulisan dan berita dengan mudah.
Materi-materi yang di sajikan dalam Pelatihan Jurnalistik yang mempunya tema “Citizen Journalism” ini membuat para peserta antusias untuk mengikutinya.
“Setelah mengikuti pelatihan, ternyata menulis atau jadi reporter berita itu asik gak sulit kaya yang dibayangkan sebelumnya, apalagi dipandu sama narasumber yang handal jadi semua materi mudah dicerna. contoh selama ini gue sering ikut pelatihan menulis, apalagi terkait 5W1H bisa dibilang sudah 4 dan 5 kali sama pelatihan kemaren. Tapi, sumpah materi 5W1H kemaren aja yang mudah gue cerna dan gue jadi paham apa itu 5W1H”. Ungkap Zen Munandar salah satu peserta kegiatan.
Di sesi akhir pelatihan Pengelola program KPA Kab. Tangerang menyampaikan harapannya agar peserta yang ikut dalam pelatihan untuk turut berperan dalam upaya penanggulangan HIV AIDS dengan cara menulis, dengan tulisan yang kita buat mampu membentuk persepsi atau opini yang benar dan baik mengenai HIV AIDS, peserta juga diharapkan agar dapat berperan aktif sebagai kontributor media online KPA Kabupaten Tangerang “Mari berkarya melalui tulisan dan jangan takut untuk menulis”.
[Angga Kristian]
Leave a Reply